PENDAFTARAN MAHASISWA BARU SEMESTER GENAP TA. 2022/2023 PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER

INFORMASI PENDAFTARAN PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER FAKULTAS FARMASI UGM SEMESTER GENAP 2022/2023

Pada periode semester genap 2022/2023, Program Studi Profesi Apoteker akan menerima calon mahasiswa lulusan sarjana farmasi dari Fakultas Farmasi UGM dan dari luar Fakultas Farmasi UGM.

A. Calon mahasiswa PSPA lulusan sarjana farmasi Fakultas Farmasi UGM

1. Persyaratan

  • a. Telah lulus Program Studi Sarjana Farmasi Fakultas Farmasi UGM yang dibuktikan dengan ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
  • b. Dinyatakan sehat rohani yang dibuktikan dengan tes MMPI (Minnesota Multiphasic Personality Inventory) di Rumah Sakit yang menyelenggarakan tes tersebut.
  • c. Mengikuti tes substansi (tes kefarmasian) di CBT center Fakultas Farmasi UGM.
  • d. Mengisi link pendaftaran: http://ugm.id/pendaftaranPSPAFeb2023
  • 2. Timeline pendaftaran

    B. Calon mahasiswa PSPA lulusan sarjana farmasi dari luar Fakultas Farmasi UGM

    1. Persyaratan:

  • a. Lulusan sarjana farmasi dari program studi sarjana farmasi dengan akreditasi minimal B dan dari Perguruan Tinggi dengan akreditasi minimal B.
  • b. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) S1 minimal 3,51 dengan masa studi paling lama 4,5 tahun (9 semester).
  • c. Merupakan fresh graduate (usia ijazah S1 tidak lebih dari 6 bulan).
  • d. Bukan lulusan sarjana farmasi dari program alih jalur.
  • e. Skor Tes Potensi Akademik (TPA) minimal 500 dengan waktu tes TPA tidak lebih dari 6 bulan pada saat pendaftaran. Panitia hanya menerima hasil tes potensi dari PAPS UGM atau TPA Bappenas.
  • f. Dalam keadaan sehat jasmani yang dibuktikan dengan surat keterangan dokter dengan SIP.
  • g. Dalam keadaan sehat rohani yang dibuktikan dengan masil tes MMPI (Minnesota Multiphasic Personality Inventory) dari Rumah Sakit yang menyelenggarakan tes tersebut.
  • h. Mengisi surat pernyataan keaslian dokumen bermaterai.
  • i. Dinyatakan lulus tes substansi (tes kemampuan kefarmasian). Pendaftar yang melakukan tes ini harus sudah memenuhi persyaratan a – h. Tes substansi akan diselenggarakan pada tanggal 12 Januari 2023 di CBT Center Fakultas Farmasi UGM.

    Pendaftaran dapat dilakukan di laman: https://um.ugm.ac.id/pendaftaran

    2. Timeline pendaftaran

    3. Biaya untuk calon mahasiswa PSPA lulusan sarjana farmasi dari luar Fakultas Farmasi UGM
    Biaya pendaftaran : Rp. 750.000,00
    Biaya pendidikan : Rp. 30.000.000,00 per semester

  • Leave A Comment

    Your email address will not be published.

    *

    Comment (7)

    1. Vina Agustin 1 years ago

      Selamat sore Yth. Bapak/Ibu , izin bertanya apakah non alumni ugm bisa mendaftar profesi menggunakan SKL? Dikarenakan ijazah belum terbit, terimakasih banyak sebelumnya Bapak/Ibu 🙏🏻🙏🏻

      • masgie 1 years ago

        bisa

    2. Nadia Arief 1 years ago

      Selamat pagi, izin bertanya apabila mahasiswa program sarjana farmasinya bukan di UGM namun menempuh program magister di UGM kemudian mendaftar profesi apoteker di UGM apakah termasuk kategori A (alumni) atau B (non alumni)? terima kasih

      • masgie 1 years ago

        Syarat yang kita pakai adalah ijazah S1

    3. mario 1 years ago

      apakah ada info terbaru untuk tahun ajaran ganjil 2023/2024?

      • masgie 1 years ago

        Untuk semester gasal tahun ajaran 2023/2024 kita tidak menerima alumni S1 dari luar UGM.

    4. Adinda 1 years ago

      selamat malam, izin bertanya. Saya mahasiswa luar UGM lulus juli 2023 kemarin. Sedangkan ada persyaratan umur ijazah < 6 bulan. Saya ingin mendaftar di januari mendatang apakah bisa nggih? terimakasih sebelumnya